>>Permata Salaf "Nasihat Al-Imam Al - Barbahari rahimahullah Tentang kebid'ahan & Pelakunya"


Al-Imam al-Barbahari  rahimahullah mengatakan, "Jika engkau melihat seseorang duduk bersama ahli bid'ah, ingatkan dan beri tahu dia. Jika ia masih saja duduk bersama ahli bid'ah setelah mengetahuinya, jauhilah dia karena sesungguhnya dia adalah pengikut hawa nafsu. "(Syarhus Sunnah poin ke-144 hlm. 121)
Beliau  rahimahullah juga mengatakan, "Jika tampak bagimu suatu kebid'ahan dari diri seseorang, hati-hatilah engkau darinya. Sebab, yang dia sembunyikan lebih banyak dari yang dia tampakkan. "( Syarhus Sunnah poin ke-148 hlm. 123)

Beliau  rahimahullah mengatakan pula, "Berhati-hatilah, kemudian berhatihatilah engkau dari orang-orang di masamu secara khusus. Lihatlah siapa yang engkau ajak duduk, dari siapa engkau mendengar, dan siapa yang engkau jadikan teman. Sebab, manusia hampir-hampir berada dalam kerendahan, kecuali orang yang dijaga oleh Allah Subhanahu wata'ala . "(Syarhus Sunnah poin ke-150 hlm. 125)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

[AUDIO]: Nilai Sebuah Keikhlasan

Rekaman –  AUDIO KAJIAN  Kajian Islam Ilmiyyah Tanjung Priok  Ahad, 03 Rabi’ul Awwal 1440H / 11 November 2018M   Masjid Raya al-H...