BAHWA KEBENARAN BERSAMA DAKWAH SALAFIYYAH


☑💥💫 PARA TOKOH AHLI BID’AH PUN MENGETAHUI DAN MENGAKUI BAHWA KEBENARAN BERSAMA DAKWAH SALAFIYYAH

🔸 al-‘Allamah al-Mujahid Rabi’ bin Hadi al-Madkhali hafizhahullah berkata :

Saya meyakini bahwa kebanyakan ulama suu’ (jelek) lagi penentang -walaupun kami tidak mampu untuk menunjuk person- mereka mengetahui bahwasanya kebenaran bersama pengemban dakwah salafiyyah !! Sungguh mereka benar-benar mengetahui bahwasanya kebenaran itu bersama pengemban dakwah salafiyyah. Dan sungguh sekelompok dari kalangan tokoh Shufi mengakui bahwa kebenaran itu bersama as-Salafiyyin.

Dan asy-Syaikh Taqiyuddin al-Hilali rahimahullah menyebutkan dari dua tokoh kelompok Shufi Asy’ari yang mana kedua tokoh ini meyakini bahwa as-Salafiyyin mereka itulah Ahlus Sunnah.

Bahkan tokoh-tokoh ini berkata tentang as-Salafiyyin, “Mereka memang berjalan diatas kebenaran, sementara kami diatas kebathilan!”

Namun, manakala mereka ditanya, “Kalau begitu mengapa kalian tidak mengambil (berjalan) dengan manhaj (Salaf) ini?!” Niscaya mereka akan menjawab, “Bagaimana kami akan meninggalkan manusia?!” Maksudnya, di belakang mereka ini banyak orang yang mencium tangan dan kakinya, juga mempersembahkan harta-harta kekayaannya kepadanya. Bagaimana mungkin akan meninggalkan mereka?!!

Oleh karena itu keadaan tokoh-tokoh ini semisal dengan tindakan orang-orang Yahudi (sebagaimana dalam firman Allah-pen)

اشتروا بئايٰت اللّه ثمنا قليلاً.

“Mereka menjual ayat-ayat Allah dengan harga yang sedikit”

Oleh karenanya saya meyakini bahwa kebanyakan dari tokoh-tokoh kelompok sesat yang ada di berbagai negara Islam meyakini bahwasanya kebenaran itu bersama Ahlus Sunnah, Ahlul Hadits dan as-Salafiyyin, namun karena adanya mashlahat, jabatan, kedudukan dan kepentingan-kepentingan duniawi lainnya, jadilah mereka menentang dan sombong. Sungguh sangat disayangkan…..

Demikian pula banyak manusia dari kalangan ahli ahwa’ yang mengetahui kebenaran, akan tetapi mereka memeranginya karena kepentingan-kepentingan dan sebab-sebab duniawiyah!!

📚 Syarhu ‘Aqidatis Salaf Ash-habil Hadits, hlm. 17


قال العلامة المجاهد ربيع بن هادي المدخلي -حفظه اللّه-:

أعتقد أنّ كثيراً من علماء السوء معاندون، -لكن لا نستطيع أن نعيّن- يعرفون أن الحق مع أهل الدعوة السلفيّة!! يعرفون أن الحق معهم، وقد اعترف عدد من كبار الصوفية بأن الحق مع السلفيين.

وذكر الشيخ تقي الدين الهلالي -رحمه اللّه- عن اثنين من كبار الصوفية الأشعرية أنهم يعتقدون أن السلفيّين هم أهل السنة.

يقولون عن السلفيّين: هم على الحق ونحن على الباطل!

ولما قيل لهم: فلماذا لا تأخذون بهذا المنهج؟! قالوا: وكيف نترك الناس؟! يعني: وراءهم أناس يقبِّلون أيديهم وأرجلهم ويقدِّمون لهم الأموال الطائلة؛ فكيف يتركونهم؟!!

يعني هم مثل اليهود

» إشترواْ بئا يٰت الله ثمنا قليلاً«

فالذي أعتقده أنّ كثيراً منهم في البلدان الإسلامية يعرفون أن الحقّ مع أهل السنة والحديث والسلفيّين، ولكن من أجل المصالح والمآرب والمناصب والأغراض الدنيوية يعاندون ويستكبرون مع الأسف…..

وكثير من الناس من أهل الأهواء يعرف الحق ولكن يحاربه لأغراض وأسباب دنيوية! !

📚 المصدر: شرح عقيدة السلف أصحاب الحديث صـ ١٧


✍🏼 أبو ربيعة الونوجري
📑 WA Forum Riyadhul Jannah Wonogiri
📝💻 Majmu'ah Hikmah Salafiyyah || ▶ https://t.me/hikmahsalafiyyah

🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

[AUDIO]: Nilai Sebuah Keikhlasan

Rekaman –  AUDIO KAJIAN  Kajian Islam Ilmiyyah Tanjung Priok  Ahad, 03 Rabi’ul Awwal 1440H / 11 November 2018M   Masjid Raya al-H...